Saya menemukan thread yang menarik di X tentang keluhan betapa susahnya mendapatkan nilai yang memuaskan di Kampus Online terbesar di Indonesia, yup di Universitas Terbuka. Saya kebetulan jadi tutor di UT sudah lumayan lama, dan selama ini permasalahannya seputar itu aja, mahasiswa ingin mendapat nilai tinggi tapi effortless, cuman mau nya copas copes tidak jelas sumbernya tapi mau dapat nilai maksimal. haha jangan harap.
Pada dasarnya proses penilaian di UT itu sangat sederhana. Kalian cukup mengikuti setiap sesi diskusi dari sesi 1 sampai 8, dan mengerjakan tugas 1 sampai 3. Jadi di setiap mata kuliah itu, hanya ada 3 tugas selama satu semesternya. Tugas di sesi 3, sesi 5 dan sesi 7. Jika kalian sudah mengikuti semua diskusi dan tugas di setiap sesinya, nilai kalian sudah dibilang mulai di ambang batas aman. Sisanya kalian tinggal mengikuti ujian semesteran. Ingat, UAS ini tidak lagi ada campur tangan tutor dalam pemberian nilai. Semuanya murni dari pihak manajemen jurusan. Tutor hanya menilai di setiap sesi diskusi dan sesi tugas. Jadi kalian harus maksimalkan di sesi ini. Nah untuk mendapat nilai maksimal bagaimana caranya ? tentu tidak dengan hanya mengcopas jawaban dari internet, kalian paling tidak harus punya sedikit usaha ekstra, tidak sulit-sulit kok.
Nah berikut ku kasi saran, bagaimana mendapatkan nilai maksimal di setiap mata kuliah di UT. Jadi, yang pertama yg harus kalian perhatikan:
- Pastikan mengikuti semua sesi diskusi dari sesi 1 – 8. Perhatikan due date yang tesedia. Tutor hanya menilai diskusi pada waktu yang tersedia.
- Usahakan kalian adalah orang yang paling pertama atau paling tidak menjawab sesi diskusi di waktu-waktu awal diskusi terbuka. Kenapa harus di awal2, karena jika jawaban diskusi kalian belum maksimal, kalian masih punya kesempatan merevisi jawaban dan tutor masih punya waktu merevisi penilaiannya.
- Perhatikan korelasi topik diskusi dan jawaban yang kamu cantumkan, jangan sampai topik diskusi A kamu ngelantur kemana-mana jawab B sampai Z
- Untuk setiap sesi diskusi, usahakan jawabannya cukup di laman elearning UT, tidak usah upload file pdf/word, agar jawabanmu terbuka untuk umum dan bisa di baca teman kelas lainnya.
- Usahakan jawabannya tidak terlalu panjang2, ambil poin inti dan penting2nya saja. Tutor juga malas membaca jawaban copas sampai dua halaman yang tidak esensial.
- Tambahkan simpulan atas jawabanmu, gunakan bahasa mu sendiri bukan dari bahasa sumber yang kamu kopas.
- Ini yang paling penting, sumber rujukan yang kamu gunakan harus dari sumber yang relevan/ilmiah. Jangan sekali-kali kopas dari blog, webb, media massa atau sumber tidak jelas lainnya. Biasakan mengutip dari Buku BMP, jurnal atau sumber-sumber kredibel lainnya.
- Cantumkan sumber bacaanmu/sumber rujukannya, biar kamu tidak terkesan kopas jawaban temanmu. Ingat biasanya tutor menilai tergantung referensi yang kamu kutip. Makin kredibel kutipanmu, makin bagus nilaimu.
- Jangan lupa kerjakan tugasnya tepat waktu. karena tutor hanya bisa memberi penilaian pada waktu yang telah di tentukan manajemen UT. tutor tdk bisa mengutak atik sistem untuk mentolerir keterlambatan kalian
- Terakhir, jangan sungkan reminder Tutornya jika terlambat memberi penilaian. Itu hak kalian.
Jika kalian melakukan langkah-langkah di atas saya yakin kalian bisa dapat nilai minimal 90-100 di setiap sesi diskusinya. Selain itu, yang paling penting yang sangat wajib kalian perhatikan adalah hasil UAS kalian. UAS ini menjadi komponen penilaian tertinggi pada kegiatan tutorial porsinya bisa sampai 70% dari semua penilaian.
terimakasih
Kapan-kapan jika ada waktu, saya bahas cara mudah lulus karil di UT
0 komentar: